• Jl. Tanjung Duren Raya No.4 - Gedung UKRIDA Blok E Lantai 4, Jakarta Barat, DKI Jakarta, 11470

Peneguhan Pdt. Natanael Setiadi di GKI Kayu Putih

Puji syukur kepada Tuhan Yesus - Sang Kepala Gereja, jika Kebaktian Peneguhan Pendeta Tugas Khusus Sinode Wilayah dalam diri Pdt. Natanael Setiadi (nama kecilnya: Adi) sebagai Sekretaris Umum BPMSW GKI SW Jabar 2023-2027, sudah terlaksana pada hari Senin, 20 November 2023 di GKI Kayu Putih. Ada sekitar 600 warga jemaat dan 75 pendeta dari berbagai gereja hadir dalam kebaktian tersebut. Warga jemaat yang hadir adalah perwakilan jemaat-jemaat di lingkup GKI Sinwil Jabar, badan-badan pelayanan GKI Sinwil Jabar, dan dari gereja- gereja yang memiliki relasi oikumene yang dekat dengan GKI: GPIB, Gereja Kristus, GKP. 

Kebaktian peneguhan tersebut mengambil tema “Providentia Dei”, berdasarkan dari Roma 8:28: “Allah ikut bekerja dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi Dia yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah”. Pdt. Adi memaknai perjalanan hidup dan pelayanannya  sebagai Providentia Dei. Ia merasakan Allah bekerja di dalam suka duka hidupnya, untuk menyiapkannya melakukan pelayanan sesuai dengan rencana-Nya.

Kebaktian peneguhan ini dilayani oleh Pdt. Timur Citra Sari. Dalam kotbahnya, Pdt. Timur Citra Sari mengilustrasikan karya Allah ibarat gabungan dari potongan puzzle. Jika dilihat satu-satu, potongan puzzle tersebut tidak berbentuk. Tetapi ketika puzzle tersebut dirangkai oleh kasih dan kuasa Tuhan, maka akan membentuk gambar yang indah. Ini yang membuat seseorang bisa berkata seperti Paulus: “…kita tahu sekarang, Allah turut bekerja di dalam segala sesuatu untuk mendatangkan kebaikan bagi mereka yang mengasihi Dia, yaitu bagi mereka yang terpanggil sesuai dengan rencana Allah”.

Secara indah Pdt. Timur Citra Sari menyampaikan inti sari khotbahnya seperti ini: “Kalau Pdt. Adi melayani sebagai Sekretaris Umum BPMSW GKI Sinwil Jabar, maka itu tidak terjadi tiba-tiba. Itu juga bukan karena rencana beberapa orang saja. Bukan semata-mata keinginan Panitia Pemilihan Personalia (P3) BPMSW.  Bukan, bukan demikian. Pelayanan Pdt. Adi tersebut adalah rangkaian panjang perjalanan hidupnya yang sudah Tuhan persiapkan. Ibarat puzzle, kini Tuhan menunjukkan gambar besar dari kepingan-kepingan puzzle hidup Pdt. Adi: sebagai Sekretaris Umum BPMSW GKI Sinwil Jabar. Dalam panggilannya sebagai Sekretaris Umum BPMSW GKI Sinwil Jabar, Pdt. Adi bersama rekan-rekan di BPMSW akan melihat lagi kepingan-kepingan puzzle baru berupa tantangan-tantangan pelayanan yang lain. Bisa jadi tantangan itu berat dan tidak mudah. Namun kepingan puzzle itu pada saatnya akan menjadi gambar yang indah sebab kuasa dan kasih Tuhan bekerja di dalamnya”. 

Dalam kebaktian peneguhan tersebut, Pdt. Adi sekeluarga (bersama istri: Pdt. Welhellmina, dan anak-anak: Freya dan Kenzie yang bermain gitar) mempersembahkan pujian berjudul “The Gift I’ll Give”. Salah satu syairnya menjadi wujud ungkapan syukur mereka: “I will live like You want me to live, this is the gift I’ll give”. 

Di momen sebelum diteguhkan, ada peristiwa yang menyentuh hati. Pdt. Adi didampingi istrinya, Pdt. Wellhelmina dan kedua anaknya: Freya dan Kenzie, menyampaikan kesediaan dan janji untuk melayani sebagai PTKSW GKI Sinwil Jabar. Keberadaan istri dan dua anaknya memberi pesan kuat: kesediaan Pdt. Adi melayani juga didukung oleh keluarganya. Pdt. Adi dan keluarga, bersama-sama melayani Allah.

Kiranya, kita dimampukan untuk menghayati pekerjaan Allah, sehingga seperti Pdt. Adi sekeluarga kita bersedia digerakkan oleh kasih dan kuasa-Nya: mengizinkan kepingan puzzle hidup kita dibentuk menjadi gambar yang indah sesuai dengan rencana-Nya. *DD